Abarth Luncurkan Hatcback Kencang Terbaru

RAJAMOBIL.COM, Canberra – Fiat memperkenalkan varian terbaru Abarth 595 di pasar Australia. Varian termurah Abarth 595 2015 di Australia dibandrol dengan harga AU$33,500 (sekitar Rp367 juta).

Inuatonews melansir, hatcback andalan Abarth ini  dihadirkan dalam beberapa varian. Untuk varian tertinggi, mobil ini dibandrol AU$39,000 (setara Rp428 juta).

Meskipun berbandrol lebih mahal dibanding model serupa dari pabrikan lain, Abarth yakin varian terbaru 595 dapat diterima di pasar Australia. Beberapa fitur disematkan pada 595 2015, untuk sistem hiburan, Abarth menyematkan layar tujuh inci TFT instrument cluster, jok kulit, velg 17 inci serta beberapa fitur lain.

Untuk urusan tenaga, mobil ini di dukung mesin empat silinder turbocharged berkapasitas 1,4 liter. Hasilnya, mobil ini dapat meletupkan tenaga hingga 230 tenaga kuda. Mobil ini dapat melaju dari diam hingga kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 7,4 detik.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?