Toyota Pertimbangkan Terapkan Tiga Shift Kerja

RAJAMOBIL.COM, Tokyo – Toyota Motor Corp. tengah mempertimbangkan rencana penerapan tiga shift kerja di sejumlah pabriknya demi meningkatkan produksi kendaraan dan mempersingkat waktu inden.

Pabrikan mobil terbesar dunia ini akan mulai mengadopsi tiga shift kerja di pabrik perakitan di Amerika Utara untuk pertama kali pada April 2015. Pabrik yang akan menerapkan tiga shift itu adalah di Baja California, Meksiko, yang memproduksi pikap Tacoma.

Penerapan tiga shift kerja itu tak lumrah bagi Toyota, yang selama ini menggunakan sistem dua shift kerja. Namun jika sistem ini berhasil, maka akan diterapkan lebih luas di sejumlah pabrik lainnya.

“Toyota belum banyak memiliki pengalaman dengan tiga shift. Jadi kami ingin mengujinya dan melihat apakah pola ini benar-benar baik bagi Toyota atau tidak,” kata Steve St. Angelo, CEO Toyota untuk Kawasan Amerika Latin dan Karibia, seperti dilansir AP.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?