RAJAMOBIL.COM, Detroit – Para orang tua kerap tak tahu bagaimana perilaku mengemudi anak-anak di jalanan ketika tak bersama mereka. Tapi dengan NewChevrolet Malibu 2016, kecemasan itu tak bakal terjadi.
Pikap ini memiliki fitur yang dapat merekam semua aktivitas mengemudi anak pada saat orangtua mengizinkan anak mereka mengemudi sendiri. Tentunya, anak-anak yang sudah mendapat kesempatan mengemudi sendiri adalah mereka yang memiliki SIM.
Dijadwalkan debut pada 1 April di New York Auto Show, New Malibu akan memamerkan fitur baru bernama ‘Teen Driver’, tulis Detroit Free Press.
Teen Driver dapat disetel oleh orangtua guna memantau kebiasaan mengemudi anak. Misalnya, sistem akan mematikan volume audio sampai posisi tempat duduk depan pas. Bunyi peringatan juga bakal aktif ketika anak melanggar batas kecepatan yang telah disetel orangtua. Pada saat anak bersama mobilnya tiba di rumah, orangtua dapat mengakses data yang tertampil di layar di dasbor.
Data tersebut dapat menunjukkan perilaku mengemudi, kecepatan kendaraan, jarak tempuh dan apakah fitur keselamatan telah diaktifkan atau tidak. Selain itu, data juga dapat menampilkan penggunaan antilock brake, forward collision alerts dan forward collision braking. Juga dapat menunjukkan aktivitas stability control, park assist, blind zone alert, rear cross traffic alert, peringatan benturan depan, pencahayaan otomatis dan kontrol traksi.
Untuk menggunakan sistem ini, PIN akan disetel oleh orangtua, dan setelah itu anak dapat mendaftarkan nomor PIN yang dikehendaki. Dengan demikian mobil dapat mengenali kapan anak itu mengemudi. Sistem canggih ini akan menjadi peranti standar pada model Malibu tipe Premier dan menjadi peranti opsional untuk tipe LT.
Chevrolet menargetkan mulai memasarkan New Malibu pada akhir 2015. [mor]