RAJAMOBIL.COM, Los Angeles – Honda mengikuti pendapat banyak analis mengenai bentuk Crosstour yang ‘aneh’, terbukti dari penjualan tak pernah bagus.
Honda memutuskan untuk memensiunkan varian dari Honda Accord ini, sehingga untuk model 2016 tak akan ada lagi model Crosstour, demikian seperti dilansir Autoblog.
Dengan tak diproduksinya lagi Crosstour, maka pabrik Honda di East Liberty, Ohio, akan fokus untuk membangun model CR-V dan Acura RDX. Selain itu, Honda menyatakan akan memindahkan produksi Accord Hybrid dari pabrik Marysville, Ohio, ke pabrik Sayama di Jepang.
Penjualan Honda Crosstour terus mengecewakan sejak rilis pada 2010 dan hanya terjual 742 unit pada Maret 2015.
Honda berharap crossover New HR-V akan dapat memenuhi keinginan konsumen yang sebelumnya melirik Crosstour. [mor]