RAJAMOBIL.COM, Los Angeles – Hyundaimengajukan program penarikan kembali untuk perbaikan atau recall terhadap sedan Sonata model 2011 karena ditemukan masalah padapower steering.
Berdasarkan penyelidikan yang mengacu pada klaim garansi oleh konsumen di Amerika Serikat, diketahui bahwa ada potensi kerusakan padapower steering assistance. Hilangnya tenaga power steering itu disebabkan oleh kerusakan papan sirkuit yang mengendalikan sistem tersebut.
Kerusakan ditengarai lebih disebabkan oleh durasi pemakaian dan waktu. Menurut laporanAutomotive News, Hyundai menyatakan papan sirkuit pernah di-upgrade pada bagian pelindung elemen elektronik pada Oktober 2010.
Dari situ diambil keputusan untuk melakukan recall terhadap Sonata yang dirilis sebagai model 2011.Sonata yang bermasalah itu sendiri mulai diproduksi pada akhir Desember 2009 hingga Oktober 2010.
Untuk program recall Sonata ini menyasar sekitar 173.000 unit. Sementara itu, NHTSA menjelaskan hilangnya tenaga power steering dapat meningkatkan risiko terjadinya kecelakaan, terutama dalam kecepatan rendah.
Selain itu, masalah ini juga bakal menganggu kenyamanan pengemudi. Pasalnya, untuk mengemudi dibutuhkan tenaga ekstra guna memutar setir jika mobil Sonata mereka termasuk yang bermasalah. [yog]