RAJAMOBIL.COM, Mumbai – Datsun meluncurkan sebuah gambar siluet yang menunjukkan identitas mobil terbarunya itu. Kabar mobil tersebut merupakan edisi spesial dari Datsun Go+, yang rencananya bakal diluncurkan dalam waktu dekat ini.
Seperti dilansir dari indianautosblog, mobil murah ramah lingkungan tersebut akan dipasarkan Datsun dengan jumlah terbatas. Sementara peluncuran mobil ini pertama kali akan dilakukan Datsun di India.
Dari gambar siluet tersebut, nampak mobil ini menggunakan aero kit di beberapa bagiannya. Terlihat desain dari edisi khusus Go+ tersebut terinspirasi dari GO+ Panca T-Style yang pernah diperkenalkan Datsun di Indonesia pada ajang IIMS 2015 lalu.
Selain itu terdapat tambahan pada bagian bodi kit di sisi bumper depan, side skirt serta spoiler belakang yang membuat tampilan mobil ini lebih terlihat sporty.
Sementara pada bagian dapu pacu, mobil ini bakal menggunakan mesin bensin 3 silinder berkapasitas 1.2 liter. Mesin tersebut menghasilkan daya hingga 68 tenaga kuda dengan torsi 105 Nm serta dikawinkan dengan transmisi manual 5 kecepatan yang disalurkan ke roda depan.
Untuk spesifikasi detailnya Datsun belum memberikan penjelasan terkait edisi khusus Go+ ini. [yog]