Tanpa Supir Tapi Serasa Disetirin? Kenalan Yuk! Sama Mobil Otonomos & 6 Tingkatannya

Tanpa Supir Tapi Serasa Disetirin? Kenalan Yuk! Sama Mobil Otonomos & 6 Tingkatannya

RAJAMOBIL.COM#KawanMobil sudah tau belum,  kalo ada mobil yg bisa bergerak atau mengendarai sendiri tanpa supir?. Kalau belum, itu artinya #KawanMobil harus tau nih ada teknologi baru bernama mobil otonomos. Bebebrapa tahun belakangan ini, sejumlah pabrikan otomotif telah menyematkan teknologi terbaru yakni, autonomos. Terknologi yang bisa dibilang sebagai terobosan baru untuk masa depan ini, sedang marak diperbincangkan di kalangan pecinta otomotif.

Sistimatis dari teknologi ini sering juga disebut, self driving cardriveless car atau robotic car. Mobil ini tidak hanya bisa dikendalikan oleh manusia, melainkan sistem komputer pun juga bisa. Teknologi ini telah dipercaya dapat mengurangi resiko terjadinya kecelakaan. Meski demikian, teknologi ini juga tidak sepenuhnya dapat menghindari kecelakaan. Kecelakaan juga dapat terjadi jika pengendara tidak hati-hati, dan belum paham betul dengan teknologi dan tingkatan mobil otonomos. Maka dari itu, sebelum #KawanMobil membeli mobil otonomos kenali dulu yuk lima tingkatan mobil otonomos

1. Level 0 Tanpa Supir Tapi Serasa Disetirin? Kenalan Yuk! Sama Mobil Otonomos & 6 Tingkatannya

Tipe paling dasar yang berada pada mobil otonomos. Pada level 0 ini manusia masih sepenuhnya melakukan kendali pada kendaraan, seperti kemudi, rem dan juga gas. Istimewanya dari level ini, mobil sudah disematkan fitur peringatan seperti Autonomous Emergency Braking. 

2. Level 1Tanpa Supir Tapi Serasa Disetirin? Kenalan Yuk! Sama Mobil Otonomos & 6 Tingkatannya

Pada level ini, pengemudi juga masih harus siap sedia untuk mengambili kendali setiap saat. Namun ada fitur istimewa yang sudah disiapkan untuk lebih membantu pengemudi dalam berkendara, seperti ACC (Adaptive Cruise Control)Parking Assistance with Automated Steering dan LKA (Lane Keeping Assistance). 

3. Level 2

Tanpa Supir Tapi Serasa Disetirin? Kenalan Yuk! Sama Mobil Otonomos & 6 Tingkatannya

Sistem otomatis pada level ini sudah sangat berfungsi dan mampu melakukan beberapa kegiatan mengemudi, seperti melakukan percepatan, pengereman serta pengendaian mobil.

Meskipun demikian, pengemudi juga tetap harus memonitoring lingkungan sekitar dan sisa tugas mengemudi. Saat pengemudi mengambil alih kemudi, maka secara langsung sistem otomatis akan berhenti beroperasi.

4. Level 3

Tanpa Supir Tapi Serasa Disetirin? Kenalan Yuk! Sama Mobil Otonomos & 6 Tingkatannya

Dalam level ini sistem sudah semakin berkembang, sistem otomatis pada mobil di level ini benar-benar telah bekeerja secara baik dan benar. Mulai dari melakukan kegiatan mengemudi, hingga memantau lingkungan sekitar. Tetapi lagi-lagi manusia tetap harus mengambil alih kemudi, jika diminta oleh sistem komputer.

5. Level 4

Tanpa Supir Tapi Serasa Disetirin? Kenalan Yuk! Sama Mobil Otonomos & 6 Tingkatannya

Sistem otomatis pada level ini sudah lebih upgrade dibandingkan level sebelumnya. Dalam level ini sistem sudah dapat melakukan seluruh kegiatan mengemudi, bahkan manusia dibelakang kemudi sudah bisa melakukan kegiatan lain diluar mengemudi. Tetapi sistem ini dapat bekerja dalam keadaan atau situasi yang benar-benar baik, bukan dalam keadaan cuaca buruk.

6. Level 5

Tanpa Supir Tapi Serasa Disetirin? Kenalan Yuk! Sama Mobil Otonomos & 6 Tingkatannya

Mobil pada level ini, sudah dapat melakukan kegiatan mengemudi secara keseluruhan. Sistem ini juga dapat diaktifkan dalam segala kondisi, dan istimewanya lagi mobil ini sudah dapat menentukan tujuan kemana akan pergi. Sistem otomatis dalam level ini juga sudah tidak memerlukan campur tangan manusia lagi untuk beroperasi.

Itu dia tadi beberapa level mobil otonomos yang perlu kamu ketahui #KawanMobil. Dari semua level kecanggihan yang dimiliki oleh mobil otonomos, Kita sebagai pengemudi juga tidak boleh menyerahkan sepenuhnya kendali kepada fitur otonomos ketika berkendara. Sistem ini diciptakan hanya untuk membantu tugas pengemudi jadi lebih mudah, sistem ini tidak dapat membuat kondisi menjadi lebih aman.

Keselamatan dan keamanan saat berkendara adalah kewajiban dari pengemudi, jika ingin aman maka harus menaati peraturan lalu lintas yang berlaku. Semoga info ini bermanfaat untuk #KawanMobil dan jangan lupa, selalu percayakan kebutuhan mobil kamu kepada Rajamobil.com. Karena, RajaMobil.com adalah portal mobil yang  memudahkan pengunjung dalam proses jual-beli mobil baru, tersaji eksklusif dengan gambar menarik dan informasi lengkap. Rajamobil.com juga memiliki banyak fitur menarik yang tentu saja berkaitan dengan bisnis mobil, seperti perhitungan simulasi kredit dan asuransi, serta fitur lainnya.

(GAP).

 

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?