Hyundai CRETA Edisi Khusus Berjubah Hitam, Rayakan Satu Tahun Kesuksesannya di Indonesia

Hyundai CRETA Edisi Khusus Berjubah Hitam, Rayakan Satu Tahun Kesuksesannya di Indonesia

Rajamobil.com, Satu tahun sudah Hyundai CRETA sukses menjadi salah satu produk unggulan dari seluruh jajaran produk Hyundai di Indonesia. Pertama kali dipasarakan di Indonesia pada 2022, Sport Utility Vehicle (SUV) ini sukses menggoda konsumen Indonesia dengan pengalaman berkendara yang berbeda.

Merayakan satu tahun kesuksesan Hyundai CRETA di Indonesia, produsen mobil asal Korea Selatan itu memperkenalkan edisi khusus Hyundai CRETA Dynamic Black Edition. Mengusung konsep “Those Who Love Black Live Colourful Lives”, Hyundai CRETA Dynamic Black Edition diperkenalkan perdana di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 (16/2).

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas respon positif yang diberikan masyarakat Indonesia terhadap Hyundai CRETA. Dengan desain stylish yang menarik perhatian dan segudang fitur canggih, Hyundai CRETA menjadi jawaban untuk aktivitas Anda sehari-hari. Untuk memeriahkan perayaan setahun distribusi pertama CRETA, kami menghadirkan produk terbaru kami yaitu Hyundai CRETA Dynamic Black Edition untuk pasar otomotif Indonesia,” ujar WooJune Cha, Presiden Direktur PT Hyundai Motors Indonesia.

Ditujukan untuk masyarakat Indonesia yang menginginkan mobil dengan karakter kuat, Hyundai CRETA Dynamic Black Edition memiliki tampilan yang serba hitam. Terlihat lebih gagah dengan Black Front Grille yang dilengkapi dengan lampu Parametric Jewel Hidden-Type DRL dan Black Front Grille Garnish. 

Hyundai CRETA terbaru ini juga memiliki tampilan berbeda pada bagian emblem dengan Dark Monochrome Front H-emblem. Pada bagian bawah, terdapat Black Front Bumper Garnish dan Black Front Body Kit.

Bagian penerangannya telah menggunakan LED Multi Focus Reflector (MFR) Headlamps pada bagian depan, dan juga LED Rear Combination Lights pada bagian belakang. Sementara pada sisi samping, terdapat Black C-Pillar Garnish, Black Alloy Wheels berukuran 17 inci dan Black Side Skirt. Pada bagian atap terdapat Black Roof. Sedangkan di bagian belakang, terpasang Black Rear Body Kit.

Interior Hyundai CRETA Dynamic Black Edition dilengkapi berbagai fitur canggih. Misalnya layar Display Audio Screen berukuran 8 inci dengan berbagai fitur dan dapat terhubung ke smartphone. Wireless smartphone charger juga dapat membantu mengisi daya smartphone pengguna selama perjalanan. Mobil ini juga disematkan Full Automatic Temperature Control yang akan menghasilkan udara kabin lebih sejuk bagi pengemudi dan penumpang.

Teknologi Hyundai Bluelink membawa layanan connected car ke level lebih tinggi. Pengguna dapat selalu terhubung dengan mobilnya melalui smartphone. Hyundai Bluelink memberi pemilik akses penuh ke fitur-fitur penting, seperti mengetahui kondisi kendaraan saat ini, menyalakan dan mematikan mesin, menyesuaikan suhu kabin, mengunci dan membuka kunci pintu, menyalakan klakson, menyalakan dan mematikan lampu, termasuk mengetahui lokasi kendaraan saat parkir.

Sementara itu di balik kap mesinnya tersembunyi mesin bensin Smartstream 1,5 liter yang bertenaga 115 PS pada 6.300 rpm dengan torsi puncak 143,8 Nm pada 4.500 rpm. Tenaganya disalurkan ke kedua roda depan melalui transmisi otomatis jenis IVT (Intelligent Variable Transmission). Semua ini bisa ditebus dengan mahar Rp 350 juta.

Harga tersebut sudah termasuk : 

  1. Garansi Dasar selama 3+1 tahun atau 100.000 KM (mana yang tercapai lebih dulu).
  2. Gratis biaya jasa perawatan selama 5 tahun atau 75.000 (mana yang tercapai lebih dulu).
  3. Gratis suku cadang untuk perawatan berkala selama 3+1 tahun atau 60.000 KM (mana yang tercapai lebih dulu).
  4. Gratis 24 jam Roadside Assistance (melalui Call Center Hyundai di 0-800-1-878-878).
  5. Ketersediaan Hyundai Genuine Accessories.

Rangkaian Penawaran Terbaik Hyundai Sepanjang IIMS 2023

Selama IIMS 2023 yang berlangsung di JIEXPO pada 16-26 Februari ini, pelanggan Hyundai juga disuguhkan dengan segudang penawaran menarik. Misalnya khusus untuk pembelian STARGAZER dan CRETA, angsuran ringan mulai dari Rp1,9 juta per-bulan, bebas angsuran 3 bulan, cuti cicilan hingga 1 tahun atau DP rendah mulai Rp 20 jutaan.

Pelanggan STARGAZER dan CRETA selama IIMS 2023 juga bisa memilih program untung, yakni gratis biaya bahan bakar hingga senilai Rp 15 juta, gratis asuransi hingga 2 tahun atau trade-in cashback hingga Rp 15 juta. Selain itu, ada tambahan lucky dip senilai total Rp 2 miliar.

Pelanggan yang berulang tahun, menikah atau memiliki anak yang lahir di bulan Februari, mendapat hadiah February Anniversary Gift senilai Rp 2 juta bagi berupa voucher belanja mitra di aplikasi My Hyundai Indonesia.

Terakhir, Hyundai juga mengadakan social media activity Test Drive berhadiah E-Money Rp 500.000 untuk setiap pemenang dengan total 75 peserta test drive yang mengunggah konten berupa foto atau video di akun Instagram masing-masing.

undai CRETA Edisi Khusus Berjubah Hitam, Rayakan Satu Tahun Kesuksesannya di Indonesia

Untuk informasi terkait kegiatan dan produk Hyundai terkini, Anda bisa mengunjungi situs resmi HMID di www.hyundai.com/id/id, atau mem-follow platform media sosial resmi HMID, yaitu Instagram @HyundaiMotorIndonesia, Youtube Hyundai Motors Indonesia, Facebook Hyundai Motors Indonesia, dan Twitter @HyundaiMotorID.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?