Setelah beredar rumor di internet terkait kemunculan dari model bergenre MPW alias Multi Purpose Wagon, akhirnya Fiat resmi melansir versi tujuh tempat duduk dari 500L. Model yang dibuat dengan mengadopsi platform Fiat Small-Wide ini memiliki panjang 4.318 m, lebar 1.178 dan tinggi 1.651 m.
Menilik dari tampilan, perbedaannya hanya terletak pada overhang belakang yang lebih panjang. Sementara sisanya sebelas dua belas dengan 500L. Fiat 500L MPW memiliki kursi di deret ketiga sehingga total kapasitas penumpangnya menjadi 7 orang atau tetap 5 tempat duduk namun memiliki ruang bagasi yang jauh lebih luas.
Urusan dapur pacu, saat ini tersedia pilihan mesin empat silinder berkapasitas 1.400cc 95 hp, mesin dua silinder 900cc 105 hp bawaan Alfa Romeo MiTo dan dua mesin turbodiesel bertenaga 85 hp dan 105 hp. Sama seperti 500L, Fiat akan memproduksi 500L MPW di pabriknya di Kragujevac, Serbia.