Robbert Lewandowski Terlihat Kendarai Sportcar Ferrari

RAJAMOBIL.COM, Muenchen – Striker Bayern Munchen, Robbert Lewandowski terlihat mengendarai Ferrari 12 Berlinetta. Sebelumnya, pemain sepak bola berusia 26 ini pernah diberikan mobil Audi RS7, yang juga sponsor utama dari timnya.

Autoevolution melansir, dengan gaji US$12,4 juta, memiliki sportcar seperti Ferrari tentu tak sulit bagiRobbert Lewandowski. Sebelumnya, mobil yang diperkenalkan di ajang Geneva Motor Show 2012 ini juga dimiliki oleh Mario Balloteli.

Sebagai informasi, Ferrari F12 Berlinetta menggunakan mesin V12 sanggup menyemburkan daya hingga 729 hp dengan torsi 688 Nm. Mesin ini dikawinkan dengan sistem transmisi 7-speed dangearbox dual-clutch.

Hasilnya, Ferrari F12 Berlinetta sanggup berlari dari diam hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 3.1 detik dengan kecepatan puncak menembus 339.5 km/jam.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?