RAJAMOBIL.COM, London – Jaguar tampaknya sudah dalam persiapan akhir untuk meluncurkancrossover berperforma tinggi F-PACE ke pasar. Hal itu terlihat dari sejumlah foto yang menampakkan model tersebut tengah diuji.
Masih berbalut stiker kamuflase, F-PACE banyak meminjam gaya desain dari konsep CX-17. Jaguar menyebut F-PACE sebagai mobil sport praktis. Sebutan itu tak berlebihan, karena dengan mengusung bodi crossover, mobil ini akan pas untuk melibas berbagai medan, yang ditunjang dengan performa ala mobil sport.
Menurut Jaguar, seperti dilansir Auto Express, crossover anyar ini akan mengadopsi bodi aluminium dan sasis modular yang dikembangkan untuk sedan Jaguar XE. Untuk dapur pacunya juga kemungkinan akan meminjam milik XE, yaitu mesin empat silinder turbocharged dan satu opsi lagi adalah mesin enam silinder supercharged. Keduanya tersedia dalam sistem penggerak roda belakang dan all-wheel drive.
“Jaguar F-PACE, terinspirasi dari F-TYPE, yang merepresentasikan keseimbangan antara gaya, performa dan kepraktisan,” ujar Direktur Desain Jaguar Ian Callum, saat memperkenalkan F-PACE beberapa waktu lalu.
Jaguar F-PACE dijadwalkan meluncur ke pasar pada 2016. [mor]