RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Jakarta dan sekitarnya dalam beberapa hari ini diguyur hujan dari pagi hingga malam. Hal tersebut membuat sebagian ruas jalan di wilayah Ibukota digenangi air atau banjir, bahkan pada pagi hari ini, Jumat (23/1).
Menurut laporan petugas NTMC Polri yang berhasil dihubungi Rajamobil.com, via telepon menjelaskan, wilayah DKI Jakarta yang tergenang air telah menyebabkan kendaraan tidak dapat melintas. Di kawasan Sunter Jakarta Utara, banjir setinggi 40-60 cm terjadi di ruas jalan Boulevard Barat, Kelapa Gading.
Banjir juga terjadi di depan RSUD Koja di Jalan Deli Priok, Jakarta Utara dengan ketinggian sekitar 50 cm. Sementara di depan Universitas Tarumanegara di Jalan S Parman, Grogol, ketinggian air mencapai 20-30 cm.
Banjir juga dilaporkan terjadi di depan Mal Kelapa Gading. Bahkan kendaraan sama sekali tidak dapat melintas jalan tersebut. Sedangkan di depan Kantor Kel. Petogogan Jalan Wijaya Timur, genangan air mencapai 60 cm.
Jika wilayah Anda terkena banjir ataupun kemacetan parah, silakan berbagi informasi anda melalui akun twitter Rajamobil.com @RajamobilNews. [yog].