RAJAMOBIL.COM, Kota Meksiko – Andreas Mikkelsen keluar dari bayang-bayang Sebastien Ogier dan Jari-Matti Latvala. Dia takkan bersembunyi di belakang pereli lain saat tampil di Reli Meksiko mendatang.
Pereli Volkswagen Motorsport II ini berada di posisi ketiga pada pengumpulan poin sementara. Dia berada pada poin yang sama dengan peringkat kedua, Thierry Neuville. Mikkelsen mampu membukukan posisi ketiga pada dua seri Kejuaraan Dunia Reli yang sudah selesai.
Pereli Norwegia ini, bersaing ketat dengan Ogier pada seri terakhir di Reli Swedia. Tapi, melintirnya mobil VW Polo R WRC miliknya pada etape terakhir, membuatnya harus berada di belakang Neuville.
Meskipun merasa sangat sakit atas kegagalan di Swedia, pereli Volkswagen itu menyatakan sudah melupakan kesalahannya itu. Kini dia fokus menghadapi Reli Meksiko.
“Saat ini, banyak orang bicara bagaimana saya gagal memenangkan Reli Swedia. Sejujurnya, saya sudah tak memikirkannya beberapa waktu yang lalu. Pertanyaan itu membuat saya sangat sedih karena saya tinggal satu sentuhan lagi untuk memenangkan (seri) WRC,” katanya kepada crash.
Reli Meksiko akan jadi ujian serius bagi Mikkelsen dan mobil karena adu kecepatan itu berlangsung di kawasan yang terletak 1.700 meter di atas permukaan laut. Pada puncaknya, ketinggian lintasan adalah 2.800 meter. Sebagai perbandingan, puncak tertinggi reli di kawasan Eropa adalah pada 1.600 meter di atas permukaan laut di ReliMonte Carlo.
Mikkelsen baru sekali pernah tampil di Reli Meksiko. Dia finish di urutan ke-19 pada 2015. Reli Meksiko kali ini berlangsung pada 5-8 Maret dan jadi seri ketiga WRC. [mor]