Lebih dari 1 Juta Avanza Beredar di Indonesia

RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Sebagai model andalanToyota Astra Motor (TAM), Avanza menjelma sebagai mobil keluarga yang banyak dicari oleh konsumen. Bahkan, sejak kehadirannya pada 2004, penjualan Avanza mengalami perkembangan.

“Kinerja penjualan Avanza yang bisa mencapai lebih dari satu juta unit dalam kurun waktu kurang dari 10 tahun. Hal itu menunjukkan bahwa mobil ini mendapat kepercayaan dari masyarakat Indonesia sebagai pilihan kendaraan ideal untuk dimiliki,” papar Direktur Pemasaran TAM Rahmat Samulo dalam siaran pers yang diterimaRajamobil.com.

Kendaraan yang disebut juga sebagai mobil sejuta umat ini hadir di pasar otomotif Tanah Air dalam 11 line-up dengan pilihan manual atau otomatis.

“Memperoleh serta mempertahankan kepercayaan, dan loyalitas pelanggan merupakan tujuan utama Toyota. Bagi kami merupakan apresiasi yang sangat bernilai ketika upaya tersebut mendapat pengakuan dari berbagai pihak,” ujar Samulo.

Sebagai informasi, selain sebagai senjata andalan untuk pasar otomotif di Indonesia, Toyota Avanza juga digunakan oleh pabrikan asal Jepang ini untuk menembus  pasar ekspor ke lebih dari 40 negara. [yog]

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?