RAJAMOBIL.COM, Shanghai – Mercedes-Maybach meluncur di China. Yang mengejutkan, bukan hanya S600, melainkan juga S400 4Matic.
Mercedes-Maybach diluncurkan di China bulan lalu. China menjadi negara pertama di dunia yang mendapatkan mobil mewah S-Class berbasis limousine itu.
Tapi, publik China terkejut karena ternyata ada pula S400 4Matic yang sudah menempuh pasar China. Mobil tersebut memiliki mesin 3.0 liter V8 dengantwin-turbocharged yang mampu menghasilkan tenaga 333hp.
Mercedes-Maybach berharap China bisa jadi pasar terbesar mereka di seluruh dunia dan produk sedan supermewah. Itulah sebabnya kenapa Maybach diluncurkan di China untuk pertama kali.
Mercedes Maybnach S400 dipasok mesin twin-turbocharged 3.0 liter V8 dengan daya 33 Hp dan torsi 480 Nm. Mobil dengan transmisi otomatis berpenggerak empat roda, mengirim kekuatan kepada seluruh roda.
Maybach S400 4Matic diperkirakan akan dilepas senilai 1,43 juta yuan (Rp3 miliar). Sebagai perbandingan, S600 dibanderol seharga 2,88 yuan, lebih dua kali lipat dari S400. [mor]