RAJAMOBIL.COM, London – Aston Martin membuat pengumuman sedikit mengejutkan di sela ajang Shanghai Motor Show 2015.
Dalam acara pameran otomotif internasional itu, CEO Aston Martin Andy Palmer mengungkapkan rencana ‘Second Century’ atau Abad Kedua, yaitu sebuah strategi pertumbuhan dan pengembangan dari brand otomotif Inggris ini demi menggapai kesuksesan dan berkesinambungan dalam jangka panjang.
“Rencana Abad Kedua ini tidak hanya melahirkan mobil sport anyar yang menarik, tapi juga menerapkan teknologi mesin anyar,” kata Palmer seperti dilansir Autonews.
Palmer menyebutkan, pihaknya akan fokus pada peluncuran serangkaian produk baru yang saat ini tengah dikembangkan dengan investasi besar dalam sejarah berdirinya perusahaan ini selama 102 tahun.
“Saya menantang tim saya untuk melakukan pengembangan versi listrik dari Rapide, sebuah model yang cocok untuk pasar China. Hubungan kami dengan perusahaan terkemuka China, seperti Hanergy dan kini dengan Letv, menunjukkan potensi untuk memadukan karya cipta Inggris dengan teknologi terbaru China,” ucapnya.
Menurut Aston Martin, masing-masing model yang ada sekarang akan diganti hingga akhir dasawarsa dan juga akan diperkenalkan tiga model baru. Strategi lain juga fokus pada segmen sedan mewah di China melalui Lagonda Taraf, meski produksinya dibatasi hanya 200 unit secara global.