RAJAMOBIL.COM, Sant’Agata Bolognese – Rod Stewart, penyanyi rock legendaris berencana menjual Lamborghini Miuara miliknya. Supercar langka dan klasik itu bakal dijual dengan harga £1.250.000 setara Rp18,14 miliar.
Miura merupakan mobil klasik Lamborghini. Mobil ini diproduksi mulai 1966-1972. Dilansir dari Autoevolution, mobil ini bakal dijual oleh Amari Super Cars GB.
Mobil tersebut kabarnya dibeli oleh Stewart pada 1971 dari seorang pengusaha. Mobil tersebut diproduksi terbatas, hal ini yang membuat Miura sering menjadi rebutan para kolektor mobil sport klasik.
Lamborghini Miura merupakan sportcar berperforma tinggi dengan mesin tengah. Sportcar coupe dua pintu ini menggunakan mesin V12 3.929 cc dengan lima kecepatan. [mor]