RAJAMOBIL.COM, Tokyo – Nissan menyatakan pensiun memproduksi Pathfinder Hybrid. SUV bertenaga listrik tersebut tidak masuk ke dalam jajaran model terbaru Pathfinder.
Konsumsi bahan bakar menjadi pertimbangan Nissan. Pasalnya, model hybrid tersebut dianggap lebih boros bahan bakar di banding dengan model biasa dalam penilaian jalanan perkotaan. Konsumsi hybrid mencapai 20/27 mpg, sementara mesin biasa hanya 25/28 mpg.
Leftlanenews melansir, meski penjualan Pathfinder dilaporkan Nissan mengalami peningkatan hingga 12,7% pada Juni 2015 dan naik lima persen pada paruh pertama tahun ini. Namun produsen mobil asal Jepang tersebut tidak memberikan perincian antara varian biasa dengan model hybrid.
Sepertinya, keputusan Nissan mempensiunkan Pathfinder karena kehadiran X-Trail Hybrid yang telah dipasarkan Nissan di Jepang. Selain itu, Nissan juga tengah mempertimbangkan kehadiran Rogue bermesin hybrid. [mor]