Kuartal II 2016, Saatnya Industri Komponen Bangkit

RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Masa-masa suram sektor industri otomotif dan komponennya diharapkan mulai pulih memasuki kuartal kedua tahun ini.

Hal itu didasarkan pada perkiraan yang diungkapkan para pelaku usaha di sektor industri komponen otomotif dalam negeri, yang berharap perbaikan pasar bakal terjadi setelah selama tahun lalu hingga kuartal pertama 2016, permintaan di pasar menurun drastis.

“Pengalaman-pengalaman sebelumnya, setelah satu periode turun drastis, pasar otomotif pada tahun selanjutnya malah mengoleksi pertumbuhan lumayan baik,” kata Sekretaris Jenderal Perkumpulan Industri Komponen Otomotif (PIKO), Rony Hermawan, kepada pers di Jakarta, Jumat (11/3).

Hingga memasuki penghujung kuartal pertama tahun ini, menurut Rony, perbaikan yang diharapkan belum kunjung datang. Pasalnya, belum banyak permintaan produk yang digarap para anggota PIKO.

“Khususnya Januari dan Februari, kami rasa belum ada perbaikan signifikan. Para pelaku usaha di sektor komponen lokal melihat adanya harapan perbaikan pada kuartal kedua tahun ini,” papar dia.

Jika asumsi perbaikan kondisi sebagaimana diungkapkan PIKO tepat, asosiasi memperkirakan terjadi kenaikan volume sebesar 50%. Kenaikan kinerja tersebut diiringi dengan perbaikan produksi dari pabrikan di dalam negeri.

Beberapa produsen mobil atau motor, lanjut Rony, telah menetapkan kenaikan produksi dengan memesan komponen dalam jumlah besar.

“Siklus industri otomotif di Indonesia memang cenderung memperlihatkan fluktuasi yang tajam. Diharapkan realisasi bantuan yang telah dicanangkan pemerintah bagi pelaku kelas Industri Kecil dan Menengah (IKM) bisa dicairkan,” ujar Rony.

Menurutnya, selama ini pelaku lokal menghadapi kendala melonjaknya biaya produksi seiring harga material baja impor yang menjulang. Lebih-lebih, pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika pun belum bisa diantisipasi.

“Merosotnya volume produksi akibat kekurangan tenaga kerja terampil. Para pekerja, lebih banyak memilih bekerja kepada korporasi komponen raksasa,” pungkasnya. [yog]

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?