Pemain Leicester City ‘Dihadiahi’ Mobil Mercedes-Benz

Pemain Leicester City 'Dihadiahi' Mobil Mercedes-Benz

RAJAMOBIL.COM, Leicester – Para pemain klub sepak bola asal Inggris, Leicester City, mendapatkan hadiah spesial berupa mobil mewah. Setelah berhasil menjuarai liga Inggris, para pemain diberikan hadiah satu unit mobil Mercedes-Benz B-Class.

Setiap pemain berhak mendapatkan mobil mewah yang menggunakan tenaga listrik tersebut. Vichai Srivaddhanaprabha, Presiden Leicester City sengaja memberikan hadiah bagi para pemainnya.

Daily Mail melansir, total sebanyak 30 unit Mercedes-Benz B-Class yang diberikan kepada 30 pemain Leicester City.  Harga mobil tersebut dijual £ 32.670 setara Rp496 jutaan, dan total dari pembelian sebanyak 30 mobil tersebut mencapai 1 juta dolar.

Selain itu tak hanya hadiah mobil, para pemain Leicester City juga diberikan hadiah berupa liburan ke Las Vegas, Amerika Serikat.

Sebagai informasi, Mercedes-Benz B-Class mengusung mesin bensin turbo empat silinder berkapasitas 1.6 liter. Mesin tersebut menghasilkan daya 900 kW dan torsi 200 Nm.

Mercedes menyematkan sembilan airbag pada generasi baru B-Class dan berbagai pembaruan di sistem hiburannya. Pada teknologinya, Mercedes telah melakukan make over cukup banyak dengan menambahkan sejumlah fitur baru di dalamnya.

Mobil ini dilengkapi sistem standar Mercedes, yakni layar sentuh yang terintegrasi dengan sistem konsol tengah dan juga sistem navigasi COMAND yang dapat terhubung dengan sistem infotainment online milik Mercedes. [yog]

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?