RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Indonesia bakal kehadiran dua model terbaru dari Range Rover. PT. Grandauto Dinamika selaku agen tunggal pemegang merk Jaguar dan Land Rover di Indonesia dalam undangannya kepada Rajamobil.com berencana memasarkan The New Range Rover Evoque dan Range Rover 3.0 LWB.
Peluncuran kedua mobil tersebut rencananya diperkenalkan di Jakarta, Jumat (3/6). Model Compact Sport Utility Vehicle (SUV) Land Rover tersebut kabarnya hadir dengan desain yang lebih segar.
Sebagai informasi, The New Range Rover Evoque kini menggunakan desain lampu depan baru. Di bagian bumper depan model ini banyak mengalami pembaruan oleh produsen mobil asal Inggris tersebut.
Range Rover 3.0 LWB, terlebih dengan tambahan tenaga yang lebih besar dari generasi sebelumnya. Mesin Range Rover 3.0 LWB ini mampu menghasilkan daya hingga 340 tenaga kuda.
Mesin tersebut diklaim Land Rover mampu membuat Range Rover 3.0 LWB melesat hingga kecepatan 218 km/jam. Sementara untuk akselerasi dari posisi diam hingga 100 km/jam hanya memerlukan waktu 6,9 detik.
Lantas seperti apa spesifikasi dan harga dari The New Range Rover Evoque dan Range Rover 3.0 LWB? Tunggu ulasan lengkapnya hanya di Rajamobil.com. [yog]