VW Golf dan Scirocco Terbaru Siap Masuk Indonesia

RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Volkswagenberencana menghadirkan model terbaru Golf dan juga Scirocco di Gaikindo International Motor Show serta Indonesia International Motor Show, 20-30 Agustus 2015.

Dalam pameran tersebut, Volkswagen berencana memberikan penyegaran pada dua produk andalannya di Tanah Air, Golf dan juga Scirocco. Kehadiran kedua mobil tersebut dalam pameran mobil di Indonesia di konfirmasi langsung oleh Chief Executive Officer (CEO) Volkswagen Grup Indonesia Andrew Nasuri.

“Kita akan menghadirkan model anyar di motor show mendatang, di antaranya adalah produk penyegaran,” terang Andrew saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (1/7) malam.

Andrew menjelaskan, mobil Golf dan Scirocco anyar yang bakal diperkenalkan nanti terdapat beberapa perubahan. “Akan ada perubahan dari dua mobil itu, namun tidak banyak,” tambah Andrew.

Saat ditanyai lebih lanjut, Andrew enggan memberikan penjelasan secara detail. Namun ia menyatakan bila penyegaran pada dua model anyar tersebut diharapkan dapat meningkatkan penjualan Volkswagen di Indonesia. [mor]

Tertarik dengan jajaran mobil Volkswagen ? dapatkan penawaran menarik di sini

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?