Mobil Bekas Ini Harganya Rp327 Miliar, Tertarik?

RAJAMOBIL.COM, California – Bagi Anda penggemar mobil klasik, mungkin mobil satu ini bisa jadi salah satu barang koleksi. Ya, Alfa Romeo 8C 2900B Lungo Spider lansiran tahun 1939 bakal segera dilelang.

Rencananya, mobil ini akan dilelang di Monterey, California, Amerika Serikat. Diprediksi, harga mobil ini dapat menembus angka US$25 juta atau setara Rp327 miliar.

Angka tersebut terbilang cukup besar, pasalnya seperti dinukil dari Carscoops saat diluncurkan tahun 1939 lalu, Alfa Romeo 8C 2900B Lungo Spider diklaim menjadi mobil sport paling canggih di jamannya. Pada zaman itu mobil ini bersaing dengan Mercedes-Benz 540K.

Alfa Romeo memproduksi 8C 2900B Lungo Spider pada tahun 1939 hingga 1949. Mobil tersebut diproduksi Alfa Romeo di Brasil dan Italia.

Mobil ini langsung menjadi perhatian dunia ketika digunakan Mario Tavares di Interlagos. Dengan menggunakan Alfa Romeo 8C 2900B Lungo Spider, Mario Tavares berhasil meraih kemenangan di kelas mobil sport.

Namun mobil yang bakal dilelang ini tidak menggunakan sasis asli. Pasalnya telah mengalami pergantian dan kini dipasang mesin Corvette. Bagaimana, tertarik dengan mobil klasik tersebut?. [yog]

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?