RAJAMOBIL.COM, Muenchen – Kabar terkait kehadiran BMW seri-8 terbaru sudah beredar sejak beberapa tahun silam. Kali ini, desas-desus terkait model baru Seri-8 tersebut makin mencuat seiring dengan munculnya gambar yang menunjukan mobil tersebut tengah dilakukan uji coba oleh BMW.
Seperti dilansir Leftlanenews, diprediksi kelahiran seri-8 terbaru bakal dilakukan pada tahun 2019 mendatang. Sementara model baru Seri-8 tersebut terlihat menggunakan model coupe.
Terlihat dari foto yang beredar mobil tersebut tertutupi kamuflase sehingga tidak dapat terlihat detailnya. Namun, terlihat jelas bila bagian belakang dibuat menurun sehingga memiliki desain coupe.
Meski BMW belum memberikan pernyataan jelas terkait kelahiran mobil tersebut, namun seorang sumber memberikan bocoran mesin yang digunakan. Sumber tersebut menyatakan bila seri-8 terbaru ini mampu melaju hingga kecepatan 100km/jam hanya dalam waktu 4 detik.
Untuk mesin yang digunakan, kabarnya akan menggunakan mesin yang sama dengan 840i, yakni mesin 3.0 liter turbocharged 6 silinder. Atau juga hadir dengan menggunakan mesin V8 4.0 liter turbocharged 12 silinder.
Lebih lanjut diprediksi, seri-8 terbaru ini akan mengambil desain dari Gran Lusso concept yang diperkenalkan BMW di tahun 2013. Artinya, mobil ini memungkinkan akan menggunakan platform yang sama dengan BMW Seri-7 yang mampu menampung empat orang didalamnya dengan komposisi 2+2.
Tertarik dengan jajaran mobil mewah BMW? klik segera di sini !