10 Perbedaan Toyota Avanza Transmover dengan Avanza Biasa

toyota-avanza-transmover

RAJAMOBIL.COM, Jakarta – PT Toyota Astra Motor ( TAM ) resmi menghadirkan Toyota Avanza Transmover, ada 10 perubahan yang terjadi dibandingkan Toyota Avanza Biasa.

Lalu apa saja perbedaan Toyota Avanza Transmover dengan Toyota Avanza biasa ? Berikut Rajamobil.com ulas yang dirangkum dari berbagai sumber.

  1. Radiator Grill yang diubah menjadi warna material, agar meminimalkan biaya jika terjadi kecelakaan.
  2. Spion dengan pengaturan manual.
  3. Pelek Ban berbahan kaleng seperti Toyota Limo
  4. Tanpa Audio dan 2 Speaker
  5. AC Register Center & Side (Kemungkinan tidak dilengkapi AC Double Blower)
  6. Doortrim yang tidak dilapisi kain fabric
  7. Bagian Jok menggunakan campuran bahan fabric dan vinyl
  8. Stiker Avanza yang berada di bagian belakang diubah menjadi Transmover
  9. Toyota Avanza Transmover hanya tersedia transmisi manual.
  10. Harga Toyota Avanza Transmover dikisaran Rp.143 juta – Rp.150 juta off the road (OTR)

Karena mobil ini dibanderol murah dan dipasarkan untuk segmen komersial ( Taksi online ) maka mengalami penurunan spesifikasi baik itu di eksterior dan interiornya. Strategi ini sebenarnya pernah digunakan oleh Toyota pada mobil sedannya yakni Limo dan hingga kini masih digunakan sebagai usaha Taksi.  Harga Toyota Transmover dibanderol murah bahkan lebih murah dari varian Toyota Calya dan Daihatsu Sigra.

“Avanza Transmover ini menjadi peluang baru di segmen 4×2 MPV Low karena para pengusaha taksi ataupun pemerintah sudah mengizinkan taksi dari MPV Low,” ujar Fransiscus Soerjopranoto selaku Executive General Manager Vehicle Sales Operation Sub Directorate TAM yang dikutip DetikOto (30/11). Karena memiliki mesin 1.298 cc, mobil inipun diizinkan jadi taksi. Berbeda dengan Calya yang tak sampai 1.200 cc.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?