RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Wuling Motors kembali torehkan prestasi di penghujung tahun. kali ini, dua produk MPV Wuling berhasil meraih predikat Best Category Medium MPV untuk Wuling Cortez dan Confero S sebagai Best Value for Money dalam ajang Indonesian Car of The Year 2018.
Ajang yang diselenggerakan salah satu media cetak tanah air ini sudah memasuki tahun ke-17. Sebanyak 29 mobil dari 16 APM ikut serta dalam pengujian yang terbagi di 10 kategori dan 4 kategori spesial.
Dian Asmahani, Brand Manager Wuling Motors mengatakan, kami sangat mengapresiasi dua penghargaan yang diberikan kepada kami. “Lewat pencapaian ini, kami akan terus meningkatkan pelayanan serta inovasi produk yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia,” tambah Dian.

Berbeda dari tahun sebelumnya, kali ini dewan juri merasakan performa dan fitur yang ditawarkan dari masing-masing finalis pada jarak 200 kilometer. Tak hanya itu, pengujian kendaraan juga dilakukan pada malam hari untuk melihat peranti lampu yang menjadi bahan penilaian dalam keserasian desain.
Sebagai tambahan, sejak diluncurkan pada Agustus 2017, Wuling Confero S telah meraih tiga penghargaan di dunia otomotif. Sebelumnya, Low MPV ini telah meraih Best Small MPV dalam ajang ICOTY 2017, Rookie of The Year 2018 dan sekarang Best Value for Money pada ICOTY 2018.