Ratusan Mobil Mitsubishi Xpander Padati Tangerang

Mitsubishi Xpander X-Moc

RAJAMOBIL.COM, Tangerang – Beragam kegiatan dilakukan Mitsubishi untuk memeriahkan event Xpander Tons of Real Happiness. Salah satunya dengan menggandeng komunitas yang melakukan konvoi dari berbagai dealer Mitsubishi di kawasan Jabodetabek menuju lokasi gelaran Xpander Tons of Real Happiness di pelatan Sumarecon Mall Serpong, Tangerang.

Lebih dari 350 unit Xpander mengikuti kegiatan berjuluk “Tour de Happiness” tersebut. Tidak hanya dari kawasan Jabodetabek, komunitas Xpander yang tergabung dalam Mitsubishi Xpander (X-MOC) itu juga berasal dari berbagai kota seperti Bandung, Cirebon, Cilegon, Serang, Sukabumi dan Purwakarta.

Selain mengikui konvai, member X-Moc juga ikut dalam beragam kegiatan Xpander Story Telling yakni menceritakan pengalaman selama menggunakan Xpander, Xpander Car-Oke, beripa kompetisi menyanyi di kabin Xpander.

Selain itu ada juga kegiatan berupa Xpander Narsis, sebagai media untuk narsis bersama Xpander miliknya dan Post the Spot di event Xpander ToRH.

“Melalui Tour de Happiness kami ingin memberikan kontribusi dan support terhadap aktifitas XPANDER Tons of Real Happiness yang dipersembahkan MMKSI untuk keluarga Indonesia. Lebih dari 600 orang akan hadir beserta keluarga untuk menikmati wahana maupun acara yang disajikan di Xpander ToRH,” papar Sonny Eka Putra, Ketua Umum X-Moc.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?