RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Setelah diperkenalkan di Jakarta, Nissan melanjutkan meluncurkan All new Livina ke berbagai daerah di Jakarta. Untuk yang pertama, Bandung, Jawa Barat dipilih Nissan jadi lokasi pertama launching regional generasi terbaru Livina.

Rencananya, reginal launch akan dilakukan Nissan di 10 kota besar di Indonesia. Sementara untuk harganya, setiap kota memiliki harga yang berbeda. Seperti di Bandung, Nissan membandrol All new Livina dengan harga mulai Rp 201,5 juta untuk varian E MT. Sedangkan di Jakarta, varian yang sama di hargai Rp 198,8 juta.

All new Nissan Livina Bandung

Terdapat selisih sekitar Rp 2 juta. Hal itu untuk menyesuaikan pajak serta ongkos kirim yang dilakukan.

Untuk setiap pembelian All new Livina terbaru, Nissan memberikan layanan jasa baru bernama Nissan Care Package. Untuk setiap pembelian produk Nissan seperti All new Livina dan Serena juga Terra, Nissan memberikan paket 50 ribu km/4
tahun bebas jasa dan suku cadang bagi pelanggan.

“Pelanggan adalah fokus dari semua usaha terbaik kami, dari mulai desain dan fitur mobil hingga ke pengalaman penjualan dan purna jual. Itulah sebabnya kami memperkenalkan Nissan Care Package untuk meningkatkan pengalaman pelanggan,” papar Presiden Direktur PT. Nissan Motor Indonesia Isao Sekiguchi dalam keterangan tertulisnya.

Nissan Livina Bandung

All new Nissan Livina hadir dengan desain yang segar. Mobil ini mengadopsi basis Mitsubishi Xpander. Selain itu, fitur juga teknologi yang terkandung juga lebih lengkap dibanding model sebelumnya. Sedangkan untuk mesin, All new Livina menggunakan mesin berkapasitas 1.5 liter.

Berikut Daftar Harga All new Livina untuk Wilayah Bandung (on the road)

All new Nissan Livina E MT : IDR 201,5 Juta

All new Nissan Livina EL MT : IDR 225,5 juta

All new Nissan Livina EL AT : IDR 236 juta

All new Nissan Livina VE AT : IDR 252,5 juta

All new Nissan Livina VL AT : IDR 265 juta.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?