Honda Jazz atau sebagian menyebutnya Honda Fit akan dipamerkan di ajang Tokyo Motor Show pada 23 Oktober hingga 4 November 2019. Gambaran utuh serta spesifikasi detailnya bakal dipaparkan di acara tahunan tersebut.
Dilansir dari Carscoops, teaser Honda Jazz mengusung pembaruan yang signifikan di kedua ujungnya, gaya keseluruhan lebih montok, jendela depan hadir lebih besar, pilar A lebih ramping, dan terdapat dua grill bar.
Honda Jazz generasi keempat ini juga memiliki tampilan khas, yakni hatchback subkompak. Mobil muncul dengan LED baru dengan desain yang lebih besar. Bahkan, model lampu belakang juga berubah.
Masuk ke bagian interior, Jazz teranyar memiliki panel dasbor yang dirancang ulang, instrumen baru, sistem hiburan dan beberapa tombol serta kenop. Setirnya juga baru. Namun, untuk meningkatkan standar dalam hal kenyamanan dan kenikmatan pengemudi, terdapat beberapa jok yang berbeda dengan sisipan logam.
Honda Jazz/Fit juga memiliki salah satu fitur unggulan, yakni rem parkir elektronik. Dikutip dari Indianautosblog, fitur tersebut menggantikan tuas rem tangan, yang biasa dipasang di konsol tengah.

Selain itu, mobil ini tampaknya akan hadir dengan logo baru. Logo yang dulunya menggunakan hurup miring, kemungkinan berubah menjadi huruf tegak lurus dengan huruf kapital.
Kemudian untuk mesin, beredar kabar bahwa Honda Jazz 2020 akan disematkan dua motor hybrid yang diklaim dapat memberikan perpaduan luar biasa dari kinerja berkendara yang kuat dan mudah, tapi juga hemat bahan bakar.
Meski belum dirinci secara detail, tapi kemungkinan mesin tersebut bakal melahirkan tenaga sebesar 151 HP dan torsi 267 Nm. Mesin dikawinkan dengan eCVT (transmisi variabel kontinu elektronik).
Honda Jazz/Fit memang akan diperkenalkan di Tokyo Motor Show 2019, namun waktu peluncuran ini ternyata mundur dari jadwal sebelumnya. Mobil seharusnya sudah bisa dibeli konsumen pada akhir tahun 2019, tapi karena adanya rem parkir elektronik malah membuat jadwal peluncuran terganggu.
Sekedar informasi, Honda Jazz pertama kali diperkenalkan pada 2001 di Jepang, kemudian di Eropa dan Australia tahun 2002, Amerika Selatan, Afrika Selatan, dan Asia Tenggara tahun 2003, China tahun 2004, dan Meksiko tahun 2005. Mobil ini sendiri baru dipasarkan di Kanada dan AS tahun 2006.
Nama Honda Jazz digunakan di Eropa, sebagian Asia, Australia, Oceania, Timur Tengah, dan Afrika. Di Jepang, Cina, dan Amerika, mobil ini dinamai Honda Fit. Sampai tahun 2007, telah terjual dua juta unit Honda Jazz di seluruh dunia.
Di Indonesia, Jazz dijual akhir tahun 2003 dan dijual dengan dua tipe, yaitu tipe mesin i-DSI dan tipe mesin VTEC yang merupakan tipe tertinggi dengan mesin 1.5 L.