Buka Kantor Baru, Jeep Indonesia Siap Layani Konsumen

Tampak kantor baru Jeep Indonesia. Dok DAS Indonesia

Rajamobil.com,JAKARTA–Bagi pecinta produk Jeep di Jakarta dan sekitarnya, ada kabar gembira. PT DAS Indonesia Motor telah membuka ruang pamer dankantor  baru di kawasan Alam Sutera, Tangerang Selatan.

Showroom baru yang modern dari JHL Auto dan juga kantor Jeep Indonesia yang merupakan “Brand Center” dibangun dengan konsep Industrial Modern dengan total 3 lantai Gedung yang berdiri pada lahan seluas 3.500 sqm dan bangunan 3.950 sqm.

Terdapat 7 service bay yang didukung dengan peralatan yang canggih dan modern, ruang area penerimaan service, ruang pelatihan atau training, serta ruang tunggu pelanggan dengan konsep “Jeep” yang kental.

Ruang pamer Jeep Indonesia. dok DAS Indonesia

Showroom yang berlokasi dilantai dua, dapat menampung empat kendaraan display secara sekaligus, dan juga tersedia Café yang dapat dinikmati oleh setiap pengunjung maupun pelanggan Jeep yang hadir, atau para pelanggan yang menunggu kendaraannya diperbaiki.

“Kami secara resmi memperkenalkan lokasi kantor baru PT DAS Indonesia Motor yang berada dalam satu Gedung dengan Showroom Dealer JHL Auto, yang merupakan relokasi dari tempat lamanya dibilangan Gading Serpong” Dhani Yahya, COO PT DAS Indonesia Motor, Senin (11/4).

Kantor baru PT DAS Indonesia Motor terletak persis bersebelahan dengan ruang kantor Dealer JHL Auto di lantai tiga, konsep kantor Industrial Modern dihuni oleh seluruh divisi, mulai dari Sales & Marketing, Finance dan Akunting serta After-Sales Service. “Lokasi yang prestisius ini juga membuktikan keseriusan kami dalam membangun dan membesarkan Merk Jeep di Indonesia,” kata Dhani.

Juga termasuk ruang kerja COO dan para BOD. Gedung ini memiliki 3 ruang meeting dengan berbagai ukuran, didukung dengan peralatan Multimedia yang modern, yang berguna untuk menunjang kegiatan dari PT DAS Indonesia Motor, sekaligus dapat menjadi ruangan pelatihan atau training bagi para tenaga penjual seluruh Dealer Jeep di Indonesia, ataupun dapat menjadi ruangan serba-guna untuk menunjang kegiatan perkantoran dan aktifitas lainnya.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?