RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Setelah resmi mengumumkan kembalinya di Indonesia, Lambretta turut serta dalam gelaran Indonesia International Motor Show 2019. Pada IIMS 2019 kali ini, Lambretta menampilkan dua jagoannya dengan enam varian warna.
Berada di Hall C JIExpo Kemayoran, Lambretta V125 hadir dengan pilihan warna, yakni orange super gloss, blue mint super gloss, grey super gloss. Sedangkan Lambretta V200 memiliki pilihan warna black high gloss, white high gloss dan red high gloss.
Untuk harganya, Lambretta V125 Special dibanderol dengan harga Rp. 44,5 juta dan Lambretta V200 Special Rp. 52,5 juta. Harga tersebut merupakan on the road Jakarta.

Adrianus Donny, Marketing Manager PT SMI mengatakan bahwa, Lambretta Special memiliki desain frame tubular yang posisi mesin selaras dengan sasis.
“Seri ini memiliki desain body yg khas, yaitu sedikit kotak yang didukung dengan lampu LED heksagonal. Varian V-Special tetap mempertahankan diri desain velg yang ikonik khas skuter Italia,” sambung Donny.

Sejak kemunculannya di tahun 1947, skuter ini hadir dengan desain yang terbilang cukup sederhana, namun kuat dan mudah untuk dikendarai oleh pria dan wanita.
Pada tahun ini Lambretta juga menghadirkan showroom di Jakarta dan Bali dengan rencana pengembangan dealer di Jawa Barat, Jawa Timur, dan Jawa Tengah pada kuarter pertama tahun 2019.