Ini Bocoran Wajah Toyota Camry 2018 dan Spesifikasinya

Caradvice

RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Toyota diketahui tengah menyiapkan Camry generasi baru dan kebetulan bocoran wajah sedan ini mulai terkuak via dunia maya.

Foto yang berpotensi sebagai wajah Toyota Camry model 2018 itu di-posting di Instagram dengan nama akun pengguna luke_hewa_dennyhamlinfan101, yang kemudian beredar dalam forum VW Vortex. Foto tersebut sepertinya diabadikan dalam sebuah acara perkenalan mobil baru yang akan berlaga di ajang balap NASCAR.

Sejak mengambilalih pimpinan Toyota, Akio Toyoda selalu menekankan bahwa Toyota harus menghasilkan produk yang lebih menarik, baik secara visual maupun performa.

Hal itu juga berlaku untuk Camry generasi ketujuh saat menjalani facelift pada 2014 lalu, yang membuat sedan populer itu lebih dinamis.

Jika foto yang beredar itu benar menunjukkan wajah baru Camry 2018, maka model generasi kedelapan ini akan memiliki tampilan depan yang lebih agresif, dipadu dengan lampu utama sipit dan desain gril atas menyerupai bentuk huruf T. Sedangkan gril bagian bawah tampaknya terinspirasi dari desain spindle grille milik Lexus.

Camry anyar ini akan menggunakan Toyota Next Generation Architecture (TNGA), yaitu platform baru yang diterapkan pertama kali pada Prius generasi keempat.

Seperti kebanyakan platform baru, TNGA juga banyak menggunakan material ringan, seperti baja berkekuatan tinggi dan aluminium. Dan Camry anyar disebut-sebut akan memiliki bobot jauh lebih ringan daripada model yang beredar sekarang.

Seperti dikutip dari Caradvice, Camry model baru akan ditawarkan opsi mesin 4 silinder turbocharged. Motor turbo ini untuk menggantikan mesin 3.5 liter V6 yang dipakai Camry sekarang.

New Camry diperkirakan hadir di AS pada 2017 sebagai model 2018. Indikasi itu terungkap dari adanya tulisan “2018 Camry” pada pintu depan mobil balap NASCAR tersebut.

Belum tahu apakah Camry anyar yang dipakai pada balapan NASCAR itu juga akan dipasarkan secara global atau tidak. Pasalnya, selama ini ada versi Camry yang ditawarkan, yaitu model yang lebih sporty beredar di Amerika Utara, sementara yang bergaya lebih konservatif dipasarkan di kawasan Australia, Asia dan Rusia. [yog]

Tertarik dengan Toyota Camry? dapatkan penawaran di sini

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?