RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Sebuah laporan yang diwartakan Financial Times menyebutkan bahwa Apple berencana membeli pabrikan supercar dunia, McLaren.
Untuk membeli produsen mobil asal Inggris tersebut, diperkirakan Apple akan mengeluarkan dana hingga 1-1,5 miliar dollar AS atau setara Rp 13 triliun-Rp 19,7 triliun.
Apple menganggap McLaren merupakan perusahaan strategis baginya. Pasalnya, perusahaan yang berbasis di Cupertino, Amerika Serikat ini berniat untuk memasarkan mobil di masa depan.
Selain itu, kabarnya Apple pun tertarik dengan advanced technologies group yang dimiliki McLaren untuk pengembangan teknologi pada mobil. Selain iMcLaren juga memiliki tim yang berlaga di kompetisi Formula 1.
Hingga kini Apple belum memberikan pernyataan resmi terkait rencana tersebut. McLaren dianggap dapat membantu Apple dalam mengembangkan mobil masa depan lewat divisi teknologi yang dimilikinya, serta dianggap sebagai produsen mobil yang mahir dalam membuat mobil dari bahan berteknologi tinggi seperti serat karbon dan alumunium ringan. [yog]