RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Mercedes-Benz memang tengah menyiapkan E-Class generasi anyar, tapi model lawasnya masih banyak beredar.
Tak ingin para pemilik E-Class berkode W212 berkecil hati karena belum bisa menebus model anyar berkode W213, rumah modifikasi Piecha punya cara bikin model premium ini tetap bergaya.
Piecha, seperti dikutip dari laman resminya, menyiapkan dua racikan baik untuk E-Class model sedan maupun wagon, yang sudah mengadopsi desain lampu kotak yang diproduksi antara 2009 hingga 2013.
Paket racikan Piecha ini dijuluki GT-R aero kit, yang meliputi intake winglet depan model baru, juga ada side skirts, dan diffuser insert, yang dapat membuat body kit AMG standar pabrik makin keren.
Selain itu juga ada pilihan velg, termasuk velg alloy 20 inci dan monoblock 19 inci. Sementara lampu utama menggunakan LED.
Tak hanya itu, Piecha juga menawarkan sistem pembuangan baru, yang disandingkan dengan paket suspensi baru untuk setelan standar dan Airmatic, yang masing-masing lebih rendah 35 dan 50 milimeter.
Bukan hanya tampilan yang menjadi perhatian Piecha, karena soal performa juga tak luput dari sentuhan, dengan menambahkan power-converter, yang dapat membuat tarikan mesin makin yahud.
Dengan racikan Piecha ini, maka E-Class sedan maupun estate tak lagi terlihat uzur. [yog]
Tertarik dengan jajaran mobil Mercedes-Benz ? Klik tautan berikut ini.