Begini Tampilan New Mitsubishi Mirage 2016

Gede Widiastra

RAJAMOBIL.COM, Jakarta – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku agen pemegang merek Mitsubishi di Indonesia dalam waktu dekat memastikan bakal meluncurkan New Mirage.

City car andalan produsen mobil berlambang tiga berlian ini rencananya akan diperkenalkan akhir bulan Juli 2016. New Mitsubishi Mirage 2016 dengan ubahan baru sebelumnya lebih dulu mengaspal di Thailand.

Sebelum dirilis secara resmi, Rajamobil.com, Senin (18/6), berkesempatan melihat lebih dekat mobil anyar yang diracik Mitsubishi di negeri Gajah Putih.

Secara tampilan, New Mitsubishi Mirage 2016 hadir lebih bekelas dan lebih garang dibanding model sebelumnya, hal ini nampak pada bagian bumper depannya.

Ubahan lain terlihat di beberapa bagian eksterior di antaranya pada bagian grill, lekukan pada kap mesin, bumper belakang, penambahan foglamp, garnish aksen krom, spoiler belakang, dan desain velg yang lebih sporty dengan ukuran ban 175/55 R15.

Untuk bagian interior dan ruang mesin, saying pihak KTB belum bisa memberikan informasi lebih jauh lagi sampai nanti peluncuran resminya di Jakarta. [yog]

Dapatkan segera penawaran menarik untuk mobil Mitsubishi idaman anda, Lihat disini!

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?