RAJAMOBIL.COM, Tangerang – Vice President PT Toyota Astra Motor (TAM), Henry Tanoto, menyatakan bahwa MPV keluarga terbarunya, Toyota Calya, telah terpesan ribuan unit sejak diperkenalkan awal 2 Agustus 2016 lalu.
“Sejak diperkenalan pada 2 hingga 8 Agustus 2016 pemesanan Calya sudah mencapai 3.800 unit. Kalau dari data kemarin (14/8) kira-kira sudah 4.000 lebih pemesanannya,” papar Henry dalam ajang Gaikindo Indonesia Auto Show (GIIAS) 2016 di ICE BSD, Tangerang.
Henry menjelaskan, pemesanan tersebut terbilang besar dan diharapkan masyarakat dapat menerima produk terbaru Toyota tersebut. Untuk MPV 7-seater ini Toyota menargetkan penjualan 7.000 hingga 8.000 unit.
Lebih lanjut, pihaknya juga berharap lewat ajang GIIAS masyarakat dapat lebih mengenal Toyota Calya. Dari empat varian yang ditawarkan, dijelaskan Anton, varian tertinggi Toyota Calya, yakni tipe G menjadi unit yang paling banyak dipesan.
Sementara itu sebelumnya Executive General Motor PT TAM, Anton Jimmy, mengungkapkan, pemesanan Toyota Calya didominasi tipe G dengan presentasi 50% dengan varian matik, 30% transmisi manual, dan sisanya Toyota Calya tipe E.
TAM menghadirkan Toyota Calya dalam lima tipe berbeda. Sementara untuk harga toyota calya dibanderol mulai Rp129,6 juta dan tertinggi dijual Rp150 juta. [yog]
Tertarik dengan Toyota Calya? jangan lewatkan penawaran menarik di sini !