Ini Paket Performance Buat Dongkrak Performa Porsche Macan Turbo

foto : porsche
RAJAMOBIL.COM, Ingolstadt – Kita tahu bahwa Porsche Macan Turbo sudah memiliki performa ciamik. Tapi bila belum puas dengan performa itu, Porsche pun menawarkan paket Performance untuk mendogkrak kemampuan SUV mewah ini.

 

Jika Porsche Macan Turbo memiliki tenaga mesin sebesar 400 Hp, maka dengan paket Performance ini, tenaga itu akan meningkat sebesar 40 Hp, sedangkan torsi maksimum naik dari 406 menjadi 443 lb-ft, yang dapat dicapai mulai 1500 hingga 4000 rpm, demikian seperti dilansir Porsche melalui laman resminya.

 

Kemampuan akselerasi Porsche Macan Turbo yang tak dilengkapi paket Performance dari posisi diam hingga 100 km/jam ditempuh dalam waktu 4,2 detik, dan dengan penambahan paket modifikasi anyar itu, maka waktu tempuhnya akan dipangkas 0,4 detik.

 

Saat dicoba, Porsche Macan Turbo Performance mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 3,8 detik. Kecepatan puncaknya juga bertambah dari 165 mph (265,5 km/jam) menjadi 169 mph (271,9 km/jam). Jadi, ini dapat menjadi modal penting bagi Porsche Macan untuk untuk bersaing dengan BMW X3, Mercedes-Benz GLC-class, dan Audi SQ5.

 

Untuk paket Performance yang ditawarkan bagi pemilik Macan Turbo itu termasuk saluran gas buang berspesifikasi sport. Sedangkan ubahan lain termasuk suspensi lebih rendah sekitar 1 inci, geometri suspensi baru, rem, dan paket Sport Chrono. Selain itu, penutup mesin juga ada embel-embel tulisan “Porsche Exclusive Powerkit.”

 

Ada juga beragam pilihan pendongkrak performa dan gaya, seperti body kit dan velg ukuran 21 inci yang berdesain sama dengan milik 911 Turbo, atau paket interior Turbo dengan trim serat karbon dan microsuede.

 

Sebagai informasi, Macan Turbo standar dibekali mesin 3.6 liter twin-turbocharged V6 bertenaga 400 Hp dan torsi 406 lb-ft. Tenaga itu disalurkan melalui transmisi kopling ganda 7 percepatan ke seluruh roda.

 

Untuk fiturnya, Macan Turbo selain mendapatkan semua fitur standar yang dimiliki Macan GTS, juga ditambahkan Active Suspension Management, knalpot ganda, hard-drive-based navigation system dengan pemetaan 3D, Bose surround sound system, radio satelit SiriusXM, trim aluminium, dan kursi berlapis kulit yang dapat disetel dalam 18 posisi.

 

Sedangkan paket Performance belum disebutkan harganya untuk pasar di luar Jerman. Namun di Negeri Bavaria, paket modifikasi tersebut ditawarkan seharga sekitar €8.000 Rp118,44 juta).
Tertarik dengan penawaran menarik mobil baru idaman anda? dapatkan segera di sini

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?