RAJAMOBIL.COM, Jakarta – Sedan sport Honda, Civic mendapat penyegaran. Mobil ini diberikan beberapa fitur baru dibagian eksterior. Hal itu membuat new Honda Civic Turbo kini lebih sporty dan elegan dibanding model sebelumnya.

Civic Turbo sedan mendapat desain baru pada Front Lower Bumper yang lebih aerodinamis, Rear Chrome Lower Garnish, dan LED Fog Light yang dilengkapi dengan Chrome Garnish. Selain itu, New Honda Civic juga menampilkan New 17” Alloy Wheel with Two-tone Color.

Honda Civic

Untuk interior, New Honda Civic hadir dengan Desain baru pada bangku yang semakin elegan. Sementara bagian kursi penumpang depan kini dilengkapi dengan 4-way Front Passenger Power Seat Adjuster untuk menambah kenyaman posisi duduk penumpang. New Honda Civic kini juga dilengkapi dengan Auto Dimming Rear View Mirror.

Honda Civic

Pembaruan yang dilakukan ini menambah teknologi juga desain yang telah ada sebelumnya pada Civic. Seperti Remote Engine Start, yang berfungsi memudahkan untuk membuka dan mengunci pintu hingga menyalakan mesin dan mengaktifkan AC secara otomatis sehingga kabin telah sejuk saat pengemudi memasuki kendaraan.

Ada juga Teknologi Smart Entry memberikan kemudahan untuk membuka kunci cukup dengan menyentuh handle pintu. One Push Ignition System, Rain Sensing Windshield Wiper serta Rear Parking Camera dan cruise control.

Honda Civic

Sedangkan untuk mesinnya, Civic hadir dengan menggendong mesin 1.5L VTEC Turbo dengan teknologi Earth Dreams. Mesin ini menghasilkan peningkatan besar pada tenaga dan torsi dengan tenaga maksimal 173 PS pada 5.500 rpm.

Untuk sisi keamanan, dilengkapi tabrakan, Prestensioner Seatbelt dan Load Limiter berfungsi mengurangi tekanan yang berlebih pada bagian dada sekaligus memastikan posisi tubuh tepat pada airbag yang mengembang.

New Honda Civic juga dilengkapi 6 buah airbag serta ISOFIX, Teather, Hill Start Assist, Vehicle Stability Assist, sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS) + Electronic Brake-force Distribution (EBD), Brake Override System, hingga Emergency Stop Signal.

Untuk harganya, Honda Civic Turbo Sedan dipasarkan dengan bandrol Rp 507.000.000.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?