RAJAMOBIL.COM, Tangerang – Datsun tengah menyiapkan berbagai strategi untuk berkompetisi di pasar otomotif Tanah Air. Salah satunya adalah dengan menghadirkan model ketiga Datsun.
Menurut Indriani Hadiwidjaja, Head of Datsun Indonesia, saat ini Datsun tetap sesuai dengan rencana awal, yakni menghadirkan tiga model baru di Indonesia dalam waktu tiga tahun.
“Dalam 3 tahun kita menghadirkan tiga model. Itu sesuai dengan rencana kita, tapi untuk saat ini saya belum bisa memberikan bocoran model apa yang bakal diluncurkan, tapi yang pasti akan mengadopsi desain dari Go-Cross,” papar Indri saat ditemui di booth Datsun yang ada di GIIAS 2016.
Indri menyatakan, Datsun Go-Cross merupakan mobil konsep Datsun yang belum tentu diproduksi. Namun, yang jelas akan diambil gaya desainnya, dan desain tersebut kemungkinan akan dijadikan model ketiga Datsun di Indonesia,” tambahnya.
Indri menambahkan, saat ini Datsun Indonesia tengah menyiapkan model matik untuk kedua produk yang telah lebih dulu dipasarkan di Indonesia, yaitu Datsun Go dan Go+ Panca.
Sementara untuk model terbarunya nanti, Indri mengungkapkan belum tentu berada di segmen LCGC seperti kedua model sebelumnya. [yog]