Ternyata Ini Perbedaan Alphard dan Vellfire Yang Perlu Kamu Ketahui

Perbedaan Alphard dan Vellfire

Simak lebih detail perbedaan Toyota Alphard 2021 & Vellfire2 model MPV mewah rilisan dari Toyota. Perbedaan juaga dapat dibedakan dengan waktu penggunaan mobil masing-masing.

Hal tersebut karena adanya pemenuhan kebutuhan pasar yang menginginkan kabin mobil lebih lapang serta untuk jumlah penumpang yang bisa memuat lebih banyak. Toyota Alphard dan Vellfire juga menjadi MPV premium.

Untuk Toyota Alphard diperkenalkan pertama kali kepada publik pada tahun 2002, sedangkan pada tahun 2015 disusul oleh Toyota Vellfire.

Intip Perbedaan Alphard dan Vellfire dari Fitur yang Tersedia

Agar mengetahui perbedaan Alphard dan Vellfire lebih jelas, Anda bisa simak ulasan berikut ini.

Dimensi

Perbedaan Alphard dan Vellfire yang pertama terlihat dari dimensinya. Keduanya terbangun dengan basis yang sama. Sehingga Anda tidak perlu merasa heran lagi, jika kedua MPV tersebut mempunyai ukuran dan dimensi yang begitu sama.

Pada keduanya mempunyai ukuran lebar 1.850 mm, ukuran tingginya 1.895 mm, dan jarak pada sumbu rodanya 3.000 mm. Akan tetapi, mobil Vellfire sedikit lebih pendek yakni 4.935 mm, sedangkan mobil Alphard 4.945 mm.

Bukan hanya itu saja, desain pada Vellfire disebut hampir sama dengan Alphard, sebab mereka menggunakan satu platform. Akan tetapi, adapun perbedaan yang paling menonjol pada bagian depannya, yaitu adanya headlamp, grill, foglamp, dan pada bempernya.

Konsep

Tentunya mobil Toyota berhasil sukses membuktikan diri bermain pada segmen MPV premium yang melalui keluaran Alphard dan Vellfire. Pada awalnya, mobil yang mempunyai tubuh bongsor hanya diproduksi guna pemenuhan pasar domestik Jepang saja.

Dengan seiring berjalannya waktu, Alphard dan Vellfire dijual pada berbagai negara di Asia lainnya. Vellfire pertama kalinya hadir dengan mengutamakan desain yang memiliki karakter tegas.

Sebelumnya, Toyota Vellfire merupakan pilihan tertinggi dari keluarga Alphard, akan tetapi kemudian dipisahkan guna memikat segmen konsumen yang berbeda.

Adanya desain dengan sentuhan yang stylist serta Hi-tech. Secara konsepnya, Toyota Vellfire didesain bagi para kalangan kelas atas yang biasanya memilih MPV boxy dengan gaya sporty.

Untuk karakternya agresif dan mewah. Pada bagian belakang kosmetik eksterior Aerokit serta dipadukan pada bagian samping dengan side moulding. Hal tersebut membuat penampilannya lebih sporty.

Alphard dan Vellfire mempunyai karakter yang berbeda walaupun menempati pada segmen yang sama. Perbedaan Alphard dan Vellfire selanjutnya, Alphard mempunyai desain yang bernuansa lebih ke formal serta dinamis. Didesain untuk kalangan pejabat-pejabat negara.

Harga mahal serta memiliki desain eksklusif mampu membuat orang yang menggunakan Toyota Vellfire tampak berkelas mewah. Mobil tersebut juga menjadi simbol bagi seseorang dalam status sosialnya.

Terdapat kesan yang futuristik terlihat dari grill silver serta lampu led bagian depan, tersusun secara ganda vertikal. Perbedaan Alphard dan Vellfire yakni pada grill dari bagian krom serta logam.

Interior

Bagian interior, khusus pada Toyota Alphard mempunyai banyak varian. Dalam paduan interior tersedia dua warna. Jika Anda sebagai konsumen bisa memilih kabin dengan warna hitam atau beige dan hitam.

Karakteristik pada kabin Toyota Alphard sendiri masih memakai material panel dari kayu alami yang terletak di berbagai bagian dashboard hingga dengan door trim.

Perbedaan Alphard dan Vellfire
Interior Alphard

Sementara untuk Toyota Vellfire pada bagian panel warna panell kayunya nampak lebih gelap serta didominasi oleh nuansa interior yang serba hitam. Kursi captain seatnya akan memanjakan Anda di sepanjang perjalanan.

Perbedaan Alphard dan Vellfire
Interior Alphard

Bukan hanya itu saja, adanya pencahayaan ambient menunjang penampilan interior mewah dari Vellfire. Pada Vellfire juga mempunyai privasi pada kabin yang terdapat tirai pada kaca bagian belakang sebagai pelengkapnya.

Mempunyai fasilitas yang berupa Digital Dolby, ditambah dengan head unit dengan layar lebar yang dikelilingi oleh bezel krom hitam. Maka interior pada Vellfire tampak begitu elegan.

Berbicara kapasitas penumpang, mobil ini bisa menampung maksimal 7 orang dengan ruang kaki yang nyaman dan lega. Kerennya lagi, Vellfire mempunyai fitur pengisian baterai secara wireless.

Perbedaan Alphard dan Vellfire
Interior Vellfire

Pada akhirnya, Vellfire mengisi segmen konsumen yang memiliki perbedaan dengan Alphard. Pasalnya, Alphard juga tidak kalah menarik, sebab terdapat pendukung Dual Climate A/C Control dengan Captive Touch supaya memudahkan Anda dalam mengendalikan suhu ruangan pada kabin.

Perbedaan Alphard dan Vellfire
Interior Vellfire

Terdapat juga fitur AC Plasmacluster yang bisa berfungsi sebagai penyaring debu serta ion-ion negatif. Terlebih bisa secara otomatis mengikuti suhu ideal seperti yang Anda inginkan.

Eksterior

Perbedaan Alphard dan Vellfire selanjutnya yakni pada bagian eksteriornya. Walaupun dibangun dengan basis yang sama, akan tetapi keduanya mempunyai karakter berbeda.

Perbedaan Alphard dan Vellfire
Exterior Alphard

Toyota Alphard mempunyai grille lebih besar dengan adanya akses krom serta bilah vertikal. Sedangkan Toyota Vellfire memakai grille dengan ornamen horizontal.

Perbedaan Alphard dan Vellfire
Exterior Vellfire

Bahkan logo yang dipakai untuk keduanya pun berbeda. Vellfire menggunakan logo Toyota biasa, kemudian Alphard menggunakan logo khusus.

Perbedaan juga terdapat pada bagian lampu utama atau headlights, Alphard mempunyai desain tunggal. Kemudian Vellfire terdapat dua bagan dengan bagian bawahnya bisa menyesuaikan diri dengan alur grillenya.

Mesin

Mengenai perbedaan Alphard dan Vellfire pada bagian mesinnya. Vellfire sendiri hanya dibekali dengan desain 2.5GA/T yang mempunyai kapasitas 2.494 cc saja. Untuk outputnya sebesar 177 dk pada 6.000 rpm serta torsi maksimal hanya 234 pada putaran 4.100 rpm.

Sedangkan Toyota Alphard terdapat empat macam tipe, yakni X, Q, G, Hybrid. Terkhusus untuk type Q adanya bekal mesin yang berkubikasi 3.456 cc dengan konfigurasi silinder V6 (2GR-FKS) yang bisa mengeluarkan tenaga 295 dk pada 6.200 rpm dan torsi 360 Nm pada putaran 4.700 rpm.

Untuk type lainnya seperti X, G, Hybrid memakai mesin yang sama seperti Toyota Vellfire. Penggunaan pada bahan bakarnya sendiri sekitar antara 10 sampai dengan 12 km/liter serta bisa menempuh jarak kurang lebih 750 sampai 900 km dengan keadaan bensin terisi penuh.

Pada era modern sekarang ini bukan hanya didominasi dengan kebutuhan mobil premium jenis sedan saja. Lantas pabrikan mobil merilis sebuah MPV premium sekelas dengan sedan.

Perusahaan raksasa otomotif yang berasal dari Jepang telah merilis sebuah MPV Alphard dan Vellfire. Akan tetapi terdapat perbedaan Alphard dan Vellfire sesuai dengan segmen dari penggunaannya.

Mempunyai perbedaan pada karakter meskipun Alphard dan Vellfire menempati segmen yang sama. Keduanya juga menyuguhkan hal-hal yang konsumen kelas atas inginkan. Misalnya saja kenyamanan pada kabin yang dilengkapi dengan berbagai fitur untuk memanjakan.

Toyota juga menyuguhkan fitur interior yang mempunyai kualitas tinggi. Desain tempat duduk serta kualitas dari kulit pelapis yang terbuat dari material premium, sehingga tidak heran lagi dengan harga mobil yang relatif mahal.

Adapun pelengkap lain yang menunjang keduanya yakni terdapat keselamatan Toyota Safety Sense yang berupa Blind Spot Monitor. Tire Pressure Monitoring, Intelligent Clearance Sonar, dan 7 airbags yang terdapat pada varian Toyota Alphard tertentu saja. Bahkan perbedaan Alphard dan Vellfire juga bisa Anda ketahui dari harganya.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?