Tumplek Blek 2016, DP Rp20 Juta Bisa Bawa Pulang Honda Mobilio

Aldiro Syahrian

RAJAMOBIL.COM, Jakarta – PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali ikut meriahkan ajang Otobursa Tumplek Blek 2016, di Plaza Timur & Parkir Timur Senayan, Jakarta. Dalam acara yang berlangsung selama dua hari, Sabtu-Minggu (28-29/5) Honda menghadirkan beragam program spesial.

Kali ini selama perhelatan berlangsung Honda menawarkan cicilan ringan mulai Rp1 jutaan, dan selain itu terdapat pula promo DP (Down Payment) yang ringan, yaitu Rp20 juta untuk pembelian Mobilio.

Pada ajang tahun ini Honda memamerkan produk unggulannya, antara lain New Honda Brio RS, New Honda Brio Satya, All New Honda Jazz RS, Honda BR-V, Honda HR-V 1.5L, Honda HR-V 1.6L, New Honda Mobilio RS, Honda Mobilio, dan New Honda CR-V 2.4L Prestige.

“Pada Otobursa tahun ini Honda kembali menawarkan berbagai macam program penjualan mobil yang sangat terjangkau. Sangat ini kami berfokus untuk mengedukasi masyarakat dan memperluas segmen pasar khususnya produk yang baru kami luncurkan yaitu New Honda Brio RS dan New Honda Brio Satya,” terang Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Director PT HPM, di Senayan, Jakarta, Minggu (29/5).

Sementara itu, salah seorang tenaga penjual Honda saat di tanya Rajamobil.com menerangkan, promo DP murah berlaku untuk pembelian Honda Mobilio dengan tipe E CVT. Mobil tersebut dapat dibeli dengan hanya DP Rp20 juta saja dengan tenornya hingga 5 tahun.

“DP Rp20 juta itu untuk Mobilio E CVT. Dengan DP segitu cicilannya Rp5,5 juta perbulan dengan tenor hingga 5 tahun. Untuk lisingnya (perusahaan pembiayaan) menggunakan ACC,” terang tenaga penjual tersebut yang namanya tidak ingin dipublikasikan. [yog]

Ingin punya mobil-mobil Honda idaman Anda? Dapatkan penawaran khususnya di tautan ini.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?